
Keledai
Equus asinus
Keledai memiliki tinggi bahu berkisar antara 110 dan 140 cm dengan berat badan 20 hingga 34 kg. Rambut mereka lebih panjang di ujung punggung tubuh dengan warna bulu dominan abu-abu, tetapi terdapat bulu berwarna putih dibagian perut moncong, telinga, di sekitar mata, di dalam telinga, dan di kaki.


Klasifikasi
Kelas : Mamalia Ordo : Perissodactyla Famili : Equidae Genus : Equus Spesies : Equus asinus
Makanan
Dedaunan, Rumput, batang pohon, ranting
Reproduksi
Keledai siap kawin saat berumur 2 tahun, dengan musim kawin terjadi di bulan Maret - September. Musim bunting berlangsung selama 356 hari dan akan melahirkan 1-2 anak.
Perilaku
Keledai jantan sangat teritorial dan mempertahankan tanah yang mereka klaim sebagai milik mereka dari pejantan pengganggu lainnya. Mereka meninggalkan tumpukan tinja besar di berbagai tempat untuk menggambarkan wilayah mereka. Mereka adalah spesies yang aktif di siang maupun malam hari.
Habitat
Gurun, Pegunungan, Sabana, Semak belukar