Loading...
img

GL Zoo Hadirkan Satwa Baru "Kapibara"

img

Yogyakarta, April 2023 – Menyambut lebaran 2023, Gembira Loka Zoo (GL Zoo) menambahkan koleksi satwa yang sempat viral di internet dan kerap disapa sebagai Mas bro, yaitu Kapibara. Satwa asal Amerika Selatan ini didatangkan di Gembira Loka sebanyak 5 ekor. Sebagai lembaga konservasi, Gembira Loka Zoo terus mengembangkan keanekaragaman jenis satwa guna pelestarian dan sarana edukasi juga rekreasi untuk masyarakat.

Menurut Kepala Bidang Dokter Hewan GL Zoo, drh. Berta Alviyanto, kapibara di GL Zoo tersebut mendapatkan perawatan yang sangat baik. Sebelum didisplay, Kapibara dikarantina selama satu bulan dengan pantauan perawat satwa dan dokter hewan GL Zoo. Tujuannya untuk melihat kondisi kesehatan dan perilaku satwanya. Kelima Kapibara tersebut juga diberi vitamin dan makanan yang cukup. Kandang Kapibara juga dibuat semirip mungkin dengan habitat aslinya yaitu di daerah rawa atau yang dekat dengan perairan. Kandang Kapibara memiliki area yang luas dan disediakan kolam untuk memenuhi kebutuhan berendam satwa tersebut.

Penambahan koleksi satwa Kapibara di GL Zoo menunjukan bahwa GL Zoo terus berupaya meningkatkan kualitas koleksi satwa yang ada, sehingga dapat memberikan pengetahuan dan pengalaman yang lebih menyenangkan bagi para pengunjung.

Menurut Manajer Pemasaran GL Zoo, Yosi Hermawan, penambahan Kapibara sebagai koleksi satwa baru merupakan bagian dari upaya GL Zoo untuk terus meningkatkan pengalaman pengunjung dan meningkatkan kesadaran tentang pentingnya konservasi satwa liar. "Kami berharap bahwa dengan menampilkan spesies yang unik dan menarik seperti kapibara, kami dapat menginspirasi pengunjung untuk lebih peduli tentang lingkungan dan konservasi," kata Manajer Pemasaran GL Zoo.

Kapibara merupakan pengerat terbesar di dunia yang suka berendam di air, sehingga termasuk jenis satwa semi akuatik. Kapibara merupakan salah satu spesies yang menarik untuk ditampilkan karena sifat sosialnya dan cara hidupnya yang unik. Sifat Kapibara yang sosial ini membuatnya kerap disapa dengan “Mas bro” hingga viral di media sosial. Adanya penambahan Kapibara sebagai koleksi satwa baru, GL Zoo semakin memperkaya pengalaman pengunjung dan memberikan kesempatan untuk melihat dan belajar tentang spesies ini.

Pengunjung dapat melihat Kapibara di belakang halte 2 GL Zoo. Bagi pengunjung yang ingin melihat Kapibara secara langsung, GL Zoo buka setiap hari, weekday dari pukul 08.30 – 16.00 dan weekend dari pukul 08.00 – 16.00 WIB. Jangan lewatkan kesempatan untuk melihat Kapibara dan berinteraksi dengan hewan yang penuh pesona ini di GL Zoo.