Loading...
img

Pelatihan Excellent Service di Gembira Loka Zoo

img

Yogyakarta, 5 April 2023 – Menyongsong lebaran 2023, Gembira Loka Zoo mengadakan beberapa pelatihan kepada para karyawannya, salah satunya adalah pelatihan excellent service. Pelatihan excellent service sendiri dilaksanakan sebagai upaya meningkatkan kualitas pelayanan di Gembira Loka Zoo. Pelatihan ini berkolaborasi dengan Cornellia & Co yang merupakan agensi Public Relations (PR) dan pemasaran di Yogyakarta. Kegiatan ini dilaksanakan di Lab Alam Gembira Loka Zoo dan terbagi menjadi 2 sesi, di mana per sesinya berisikan 30 orang. Peserta dari pelatihan ini dikhususkan untuk karyawan Gembira Loka di bidang marketing dan pelayanan seperti customer service, kasir, penjaga pintu masuk dan perawat satwa (keeper).

Tema yang diangkat dari pelatihan ini adalah excellent service yang diharapkan kedepannya para karyawan Gembira Loka Zoo senantiasa memberikan pelayanan yang terbaik kepada pengunjung. Pelayanan yang baik dapat ditunjukan dengan 5S yaitu Senyum, Salam, Sapa, Sopan, dan Santun. Sedangkan tiga kata ajaib juga wajib diberikan yaitu, Maaf, Tolong dan Terima kasih. Selain itu, pelatihan ini juga mengajarkan tentang pola pikir yang harus berkembang (growth mindset), handling complaint dan tips upselling.

“Kita sebagai pelayanan publik harus terus memberikan pelayanan yang terbaik dan melayani sesuai dengan keinginan pengunjung. Menjadi profesional  adalah kunci dalam melakukan pekerjaan.” Ujar Ayu Cornellia selaku Director dan Founder dari Cornellia & Co.

Adanya pelatihan-pelatihan di Gembira Loka Zoo, khususnya pelatihan excellent service ini menunjukan komitmen untuk senantiasa meningkatkan kualitas pelayanan kepada para pengunjung. Mengingat sebentar lagi akan memasuki waktu libur lebaran, Gembira Loka diharapkan dapat memberikan pelayanan yang ekstra kepada para pengunjung.

 

staff public relations

info@gembiralokazoo.com