Loading...
img

Beluk Jempuk

Bubo sumatranus

Beluk Jempuk merupakan salah satu burung berukuran besar (40-46 cm) dan dapat ditemukan di wilayah Asia Tenggara. Ciri khasnya yaitu memiliki telinga yang panjang berwarna hitam dengan palang halus di bagian ujung. Warna tubuh dominan berwarna coklat, putih, dan hitam. Selain itu, burung ini memiliki kaki serta cakar yang besar dan kuat untuk membantunya berburu mangsa.

img
Beluk Jempuk
Klasifikasi

Kingdom : Animali Filum : Chordata Kelas : Aves Ordo : Strigiformes Family : Strigidae Genus : Bubo Spesies : Bubo sumatranus

Makanan

Burung ini dapat memakan serangga (belalang dan kumbang), ikan, burung, tikus, dan ular

Reproduksi

Sata ini berkembangbiak dengan cara bertelur (ovipar) dengan sekali bertelur umumnya menghasilkan 1 butir saja. Di Pulau Jawa, musim kawin burung ini berlangsung dari bulan Februari sampai Juni.

Perilaku

Burung ini termasuk ke dalam satwa monogami (hanya memiki 1 pasangan seumur hidupnyna). Jika salah satu pasangan burung mati, maka pasangan yang ditinggal akan tetap mempertahankan wilayah yang sama.

Habitat

Burung ini menghuni daerah hutan, perkebunan, serta kawasan berpohon lebat di dekat pemukiman (termasuk taman kota).